Mari Belajar Bisnis Dari Anime One Pieces, Nakama Pejuang Rupiah  Ayo Merapat !

Mari Belajar Bisnis Dari Anime One Pieces, Nakama Pejuang Rupiah  Ayo Merapat !

loops.id
loops.id

Setelah membahas tentang alasan kenapa anime ini sangat populer di semua kalangan. Kali ini kita akan membahas dari sektor bisnis. Tepatnya belajar bisnis dari nilai yang bisa kita ambil dari anime one pieces ini.

Apa pelajaran bisnis yang bisa dipetik dari One Piece ini? Berikut ulasannya!

1. Semua Diawali Dengan Niat Yang Kuat

Dalam One Piece, dikisahkan Monkey D. Luffy ingin menjadi raja dari semua bajak laut. Luffy tidak mengetahui cara-cara untuk mencapainya. Namun, ia tidak pernah menyerah dan bersedia melakukan apa saja untuk mencapai tujuannya. Alasan dia ingin menjadi raja bajak laut adalah karena menurutnya yang menjadi raja bajak laut adalah orang yang paling bebas. Luffy memiliki keinginan kuat dan ambisi untuk mengejar mimpinya. 

Dari sini, kita belajar bahwa tujuan atau visi yang kuat perlu ada dalam sebuah bisnis. Dengan tujuan, kamu akan memiliki kemampuan yang kuat untuk memajukan bisnis. Karena tidak bisa dipungkuri memulai bisnis tidaklah semudah yang di perkirakan, biasanya akan ada banyak segala tantangannya, jika niat dan tujuan tidak kuat maka kamu bisa saja menyerah di tengah jalan. Oleh karena itu agar tetap konsisten maka hadirkan semanbgat dan gairah untuk sukses setiap harinya.

2. Belajar dari Ahlinya / MIliki Mentor

Dalam mencapai tujuannya, Luffy banyak belajar dari para ahli, seperti Silvers Rayleigh, raja kegelapan sekaligus kru dari raja Gold Roger.  Para kru ini sudah berlayar keliling dunia dan mencapai apa yang ingin dicapai Luffy. Suatu ketika, Luffy memiliki kesempatan untuk berlatih dengan raja kegelapan selama satu tahun. Pelatihan ini meningkatkan keterampilan bertarungnya sendiri dan juga membuat timnya lebih kuat.

Tentunya, berguru dari seorang ahli akan membuat kita memiliki banyak ilmu dalam menjalankan bisnis. Kamu bisa belajar dari orang-orang yang telah kompeten di dunia bisnis untuk bekal pengetahuan. Saat ini banyak sekali cara untuk belajar bisnis. Baik via online maupun offline. Baik gratis maupun berbayar. Jadi tidak ada alasan lagi untuk tidak bisa memulainya sekarang kan?^^

3. Bangun Tim Terbaik Dan Berkualitas

Seiring waktu, Luffy menemukan anggota tim yang bergabung menjadi krunya. Anggota pertama ada Roronoa Zoro yang ingin menjadi petarung pedang terbaik dunia. Selanjutnya ada Nami yang ingin bisa menggambar peta dunia dengan sempurna. Para kru Luffy memiliki tujuan dan ambisius. Mereka semua saling mendukung dan juga belajar dari satu sama lain.

Hal ini juga serupa seperti membangun tim dalam sebuah bisnis. Bangunlah tim bisnismu bersama orang-orang yang ahli di berbagai bidang dan memiliki keinginan untuk maju bersama.  Dengan begitu, kamu akan memiliki tim yang dapat bertumbuh dan saling mendukung satu sama lain. 

sinergi antar anggota dalam sebuah tim merupakan hal penting untuk dilakukan agar bisa mendulang sukses. Bahkan mereka juga saling mendukung dan menutupi kekurangan satu sama lain. Kemandirian tim juga dibutuhkan dalam kelompok. Jadi upayakan agar tidak salah pilih anggota tim dalam bisnis.

Itulah tiga pelajaran bisnis yang bisa dipetik dari anime One Piece. Tentunya, bagi kamu yang memang mengikuti cerita anime ini sedari awal paham betul akan ambisi dan kekuatan kelompok Topi Jerami, dan bisa menjadikannya sebagai motivasi untuk turut sukses.

Leave a Reply