5 Hal Penting Penentu Keberhasilan Start Up

5 Hal Penting Penentu Keberhasilan Start Up

loops.id
loops.id

Dalam membangun start up, terkadang tidak semua perintis sukses dan berkembang. Banyak dari mereka gagal di tengah jalan dan akhirnya bubar. Menurut beberapa sumber, untuk membuat start up tumbuh ada beberapa faktor penentu keberhasilan. Faktor-faktor dasarnya seperti channel (relasi), komunikasi, penawaran, arus penjualan, segmen pasar, SDM, mitra dan keuangan. Tanpa semua hal itu, start up akan sangat rentan goyah diterjang berbagai macam masalah internal.

Nah, sebagai perintis startup pemula, ada baiknya kita membangun pondasi kuat terlebih dahulu. Misalnya seperti Konsep, Visi Misi, Semangat dan Merekrut tim yang Solid. Tim harus mampu mengisi satu sama lain diasaat bisnis terguncang dan mendapat berbagai macam cobaan.

Salah satu elemen penting lain yaitu Pelayanan. Banyak startup gagal karena dinilai tidak mampu memberikan pelayanan terhadap kebutuhan pasar. Faktor lainya yaitu kehabisan dana dan karena faktor tim yang tidak solid.

Nah diluar semua itu diatas, ternyata ada faktor utama yang menentukan keberhasilan sebuah start up, antara lain…

1. Konsep

Gagasan awal dan tujuan perusahaan merupakan faktor yang sangat krusial dalam membangun start up. Dalam konsep, terdapat bebagai macam visi dan misi perusahaan. Jika dalam dasarnya saja sudah lemah maka semua langkah selanjutnya tidak akan efektif dan berjalan semestinya. Para founder harus memiliki pengetahuan lebih tentang peluang dan arah perusahaan. Disini harus dilakukan analisa dan research yang matang kemudian setelah yakin dengan semua rencana, maka bisa melanjutkan ke tahap berikutnya.

2. Tingkat Fokus

Mungkin beberapa founder setuju bahwa point kedua ini merupakan point yang paling sulit untuk dijalani. Nyatanya, banyak startup yang memiliki konsep dan inovasi yang bagus gagal karena mereka tidak fokus pada rencana awal. Di masa awal, tentu tantangan sangatlah besar. Banyak godaan-godaan lain seperti godaan bisnis lain yang terlihat lebih sukses padahal semua itu berawal dari tahap yang sama.

Disini anda tidak boleh goyah dan harus berfikir ke konsep awal kembali. Teguh dengan prinsip namun tetap menerima masukan tim yang dinilai dapat memberikan kemajuan untuk bisnis yang sedang dijalani. Jadi, intinya anda harus konsisten dalam menjalankan konsep yang telah direncanakan.

3. Inovasi Baru

Hal yang membedakan start up dengan bisnis konvensional yaitu dari inovasi. Startup harus mampu menyesuaikan diri dengan pasar untuk memberikan solusi yang berguna dengan inovasi-inovasi baru. Tanpa inovasi, bisnis anda akan terus tergerus dengan kompetitor. Selain itu, di mata investor, startup yang minim inovasi akan terlihat tidak meyakinkan.

Coba anda perhatikan startup-startup yang sudah sukses saat ini, mereka selalu menjadi kiblat inovasi terdepan sehingga disukai oleh pasar dan akhirnya menjadi sebuah kebutuhan yang tidak dapat dilepaskan.

4. Channel Networking

Pepatah bilang, banyak teman banyak rezeki. Itu juga berlaku ketika kita membangun start up. Jaringan relasi, networking atau bahasa lain yang intinya menjaga hubungan dengan siapapun. Entah itu pelanggan, investor, tim sendiri, kompetitor, vendor, pemerintah atau lainya.

Ini sangatlah penting demi keberlangsungan perusahaan. Jika relasi kita baik, bahkan banyak kasus startup diujung tombak namun bisa bangkit karena bantuan kompetitor alias pesaing.

Itulah pentingnya relasi. Semakin banyak relasi maka semakin besar peluang dan prospek bisnis kita kedepanya.

5. Keuangan

Mungkin, semua tahap diatas tidak akan berjalan jika point kelima ini gagal. Ya, manajemen keuangan merupakan faktor yang sangat penting. Apalagi jika kita mendapatkan suntikan dana yang besar. Kita harus mampu memanfaatkan dana sebaik dan sefisien mungkin. Semua tim harus cerdas dalam pembukuan dan menyisihkan dana untuk R&D serta pengembangan bisnis.

Dana yang melimpah bukan indikator sebuah startup dapat berkembang dengan pesat. Jika pengelolaanya buruk maka akhirnya startup itu akan tumbang juga.

Sekian artikel mengenai hal-hal penentu keberhasilan start up, semoga artikel ini bermanfaat bagi anda!

Anda dapat menggunakan loops, dapatkan potongan 30% dengan kode kupon

ILOOPSYOU 

Daftar DISINI >>> Loops.id

Leave a Reply