Cara Membangun Personal Branding Agar Dikenal Dan Disukai Banyak Orang

Cara Membangun Personal Branding Agar Dikenal Dan Disukai Banyak Orang

loops.id
loops.id

Pengertian Personal Branding

Personal branding adalah cara kamu mempresentasikan diri kamu ke orang lain. Personal brand yang sukses adalah ketika kamu bisa menciptakan kesan yang konsisten terhadap audiens kamu.  Oleh karena itu, personal branding kamu harus benar-benar mencerminkan siapa diri kamu. Ini mencakup kombinasi dari skill dan pengalaman yang kamu miliki sampai nilai-nilai pribadi yang kamu pegang.

Gampangnya, personal brand adalah adalah tentang kisah kamu, serta kesan orang lain terhadap reputasi yang kamu punya.

Tujuan Personal Branding

Tujuannya adalah agar target audiens kamu melihat dan menilai kamu. Cara kamu mempresentasikan diri kamu sangat berpengaruh terutama dalam merintis karir. 

Cara kamu menggambarkan diri kamu dapat membawa pengaruh besar terhadap kesuksesan bisnis kamu. Faktnya, tidak sedikit orang lebih tertarik untuk mengikuti seseorang daripada mengikuti merek perusahaannya.

Cara Membangun Personal Branding

Personal branding menjadi hal yang penting untuk dilakukan. Hal ini perlu di bangun secara efektif. karena berkaitan dengan reputasi maka berikut cara paling efektif dalam membuat personal branding.

1. Temukan minat / passion

Kalau membahas cara membuat personal branding, tentunya tidak akan jauh-jauh dari passion. Personal brand kamu akan mencerminkan siapa diri kamu, keterampilan yang kamu miliki, serta aspirasi kamu. Oleh karena itu, personal branding kamu harus selaras dengan kesukaan dan minat. 

2. Temukan nilai Unik

Temukan nilai-nilai unik dalam diri kamu. Kalau kamu sama seperti orang lain, kamu tidak akan memiliki personal branding yang kuat sehingga kamu tidak akan menonjol diantara orang-orang lain. Dengan adanya keunikan itulah orang-orang bisa notice siapa kamu.

3. Buat Konten bermanfaat

Salah satu strategi personal branding yang ampuh di media online adalah membangun konten. Ini adalah cara yang efektif untuk mendapatkan kepercayaan audiens. Dengan konten gratis yang kamu buat, orang lain akan merasakan manfaat dan mereka akan memposisikan kamu sebagai ahli di bidang tersebut. 

Bentuk konten pun bermacam-macam dan bisa dibagikan ke berbagai macam platform. Pilihlah yang kamu rasa paling nyaman.  dan pastikan konten kamu bermanfaat dan bernilai positif.

4. Ciptakan Dampak positif

Pastikan juga konten yang kamu buat menghasilkan dampak positif dan perbedaan nyata dalam hidup audiens kamu. Konten yang kamu share secara tidak langsung akan mempresentaskan siapa kamu dan efeknya pasti akan berdampak dalam kurun waktu yang lama. Dengan konten positif maka orang-orang akan menilai kamu jga orang yang positif dan layak untuk di follow.

5. Memperluas Jaringan

Semakin banyak koneksi atau jaringan dibentuk semakin mudah produk masuk ke berbagai segmen. Personal branding lebih cepat berhasil karena ada nilai yang kamu bawa dalam hubungan dengan banyak jaringan. Selain cara-cara langsung, kamu juga dapat “menjual diri” serta produk secara online. Cara ini bisa dibilang cukup menjanjikan.

6. Manfaatkan Sosial Media

Sosial media merupakan jalan pertama dan powerfull untuk menyapa dan mengenalkan diri. Penggunanya sangat banyak jadi kamu bisa mulai mengenalkan dari lingkup pertemanan paling sempit dulu. Selanjutnya melebar dan mengarah pada profesionalitas bisnis. Tetap dengan bahasa sehari-hari yang biasa digunakan tanpa dibuat-buat. Meski tujuannya untuk bisnis secara profesional, Anda tetap harus menjadi diri sendiri, sehingga mudah diterima masyarakat.

Leave a Reply